Skip to main content

Tips Mendapatkan Beasiswa Pendidikan secara Gratis

Baca Juga


Banyak yang tidak tahu bahwa Beasiswa tidak melulu diberikan kepada orang yang berprestasi atau istilahnya cuma buat orang Pintar. Sebenarnya beasiswa bermacam-macam. Tergantung dari tujuan pihak sponsor pemberi beasiswa, untuk apa dan siapa beasiswa tersebut akan diberikan. Nah berikut ini ada beberapa tips mendapatkan beasiswa gratis, tips berikut ini bisa menambah informasi tentang seluk beluk cara mendapatkan beasiswa pendidikan untuk Anda yang berminat.

Langkah 1. Ikuti dan Kenali Sasaran dari Sponsor atau Donatur
Sebagai pemburu beasiswa, anda wajib untuk mnegenali lebih dulu sasaran atau target dari sopnsor pemberi beasiswa. Selanjutnya anda tinggal mengikuti apa yang mereka butuhkan dan kemauan seperti apa yang mereka ingini. Lihat juga, apakah anda sudah memenuhi kriteria yang dikehendaki dari pihak sponsor. Minimal kriteria anda sudah mendekati sasaran dair penerima beasiswa pihak sponsor. Semakin banyak informasi yang bisa anda dapatkan mengenai hal ini, peluang untuk mendapatkan beasiswa akan semakin besar pula dan persiapan anda untuk bertarung memperebutkan beasiswa tersebut akan semakin baik.
Tips mendapatkan beasiswa
Contoh kasusnya sbb: Sponsor menghendaki persyaratan untuk beasiswa dari pelamar dengan IPK tertentu. Namun di balik itu sebenarnya ada persyaratan khusus lainnya yang sangat dipertimbangkan, yaitu ternyata donatur lebih mempertimbangkan pelamar dari daerah tertentu. Hal seperti ini harus menjadi pertimabangan anda.

Langkah 2. Mengikuti Aturan Main DonaturKebanyakan kegagalan pelamar meraih beasiswa juga bisa disebabkan karena menyepelekan beberapa aturan yang sudah dibuat oleh pihak sponsor. Misalnya transkrip yang harus dilegalisir, batas usia, deadloine pengiriman lamaran dll. Hal-hal yang kelihatannya sepele seperti ini sangat sering dilupakan oleh para pencari beasiswa. Solusinya, bacalah syarat dan ketentuan yang sudah ditetapkan oleh pihak sponsor dan ikuti sesuai aturan.

Langkah 3. Buatlah Aplikasi Permohonan yang Terbaik
Dalam kompetisi apapun, yang terbaiklah pemenangnya. Karena itu persiapkan aplikasi anda sebaik-baiknya, karena ini adalah ujung tombak dari semua berkas yang anda ajukan. Pastikan bahwa aplikasi anda bisa meyakinkan Sponsor untuk memberikan beasiswa kepada Anda dan anda sangat pantas menerimanya.

Lalu bagaimana cara membuag aplikasi yang mumpuni?
Dengan cara menggali seluruh potensi yang ada pada diri anda. Tapi ingatlah agar tetap berpedoman pada syarat dan ketentuan yang sudah ditetapkan oleh pihak sponsor. Dua hal ini jika sudah anda lakukan dengan baik dan benar, sebetulnya sudah cukup membuat anda optimis aplikasi anda akan bsia diterima. Kuncinya adalah, berikanlah kemampuan terbaik anda disini.

Contohnya sebagai berikut: Tuliskan motivasi pribadi yang menarik disertai dengan penjelasan yang harus bisa diterima oleh para panelis. jangan lupa untuk melampirkan catatan prestasi akademik yang akan lebih baik lagi jika bisa melampaui persyaratan minimal. Anda juga bisa  melampirkan pengalaman berorganisasi, atau juga pekerjaan yang sedang anda lakukan namun masih tetap berhubungan dengan ketentuan beasiswa yang anda bidik.

Langkah 4. Pengajuan Beasiswa yang Tepat Waktu
Ini sekedar mengingatkan kembali seperti pada langkah 2. Sehebat apapun aplikasi yang anda kirimkan, kalau sudah melewati deadline atau tidak tepat waktu, akan sisa-sia hasilnya. Jadi jangan sampai waktu terlewat.

Langkah 5. Tetaplah Berdoa
Ketika anda sudah berusaha maksimal, maka yang terakhir adalah berdoa...

Kelima langkah Tips Mendapatkan Beasiswa Pendidikan Gratis tersebut sepertinya sudah cukup bagi anda sebagai panduan untuk mulai berburu beasiswa dari berbagai lembaga sponsor.
Selamat mencoba..
Buka Komentar

Comments

Favorit

Lowongan Besar-Besaran PT INKA - Industri Kereta Api

Lowongan Kerja BUMN PT INKA Terbaru 2016 Lowongan PT INKA Posisi : MANAGEMENT DEVELOPMENT PROGRAM ( kode : MDP ) Persyaratan Pencari Kerja :  Usia maksimal 30 tahun pada tanggal 1 April 2016;  Pendidikan min S1 atau D4  Berasal dari jurusan : Teknik Mesin (dan jurusan yang serumpun), Teknik Informatika, Teknik Elektro, Teknik Industri, Akuntansi; Memiliki IPK : min 3,00 (skala 4) untuk lulusan PTN dengan akreditasi minimal B; min 3,20 (skala 4) untuk lulusan PTS dengan akreditasi minimal A. Minimum English Score: TOEFL (PBT): 450/ IBT: 45/ IELTS:5/ TOEIC: 550. Berbadan sehat, tidak buta warna, bebas narkotika & obat-obatan terlarang; Berkelakuan baik dan tidak pernah terlibat kegiatan kriminal; Bersedia menjalani ikatan dinas selama menjadi Peserta OJT, termasuk di dalamnya masa Calon Karyawan dan 2 tahun sejak diangkat sebagai karyawan tetap sesuai ketentuan yang berlaku; Bersedia mengisi dan menandatangani surat pernyataan sebagai pelamar program

Lowongan di PT MMR (Multi Medika Raharjo} - Semarang

PT MMR bergerak dalam bidang distributor alat-alat kesehatan yang terfokus pada alat-alat laboratorium sejak tahun 2006. Sekarang ini sedang membutuhkan beberapa personel karyawan untuk ekspansi pekerjaan, PT Multi Medika Raharjo membutuhkan rekan kerja dalam bidang : TEKNISI (code : T)  MARKETING OFFICER DIV LABORATORIUM (code : ML)  MARKETING OFFICER DIV APOTEK (code : MA)  ACCOUNTING (code : A)  Persyaratan :

Lowongan Dosen untuk STIKES Nasional Surakarta Jateng

1. DOSEN FISIOTERAPI Minimal S1 Jurusan Fisioterapi Persyaratan yang dibutuhkan:     Laki-laki/ perempuan Belum/ Sudah Menikah      Pendidikan S1 dan S2 Fisioterapi (S1 dan S2 Linier) dengan IPK Min 3,00      Fresh Graduate maupun Berpengalaman      Mampu mengoperasikan Komputer Ms.Office dan Bahasa Inggris      Sehat jasmani dan rohani (melampirkan surat keterangan sehat)      Belum memiliki NIDN (Belum menjadi dosen tetap di Perguruan Tinggi lain) Khusus Non Member ECC UGM: Lamaran lengkap (Surat lamaran, CV, Fotokopi KTP, pas foto berwarna 4x6 1 lembar, Ijazah dan transkrip S1 dan S2 lengkap, serta serifikat pendukung) dikirim via email ke kepegawaianaak@gmail.com 2. DOSEN BIOLOGI Minimal S1 Jurusan Biologi (dan Bioteknologi Umum) Persyaratan yang dibutuhkan:     Laki-laki/ perempuan     Usia maksimal 35 tahun     Belum/ Sudah Menikah     Domisili Solo dan sekitarnya     Pendidikan S1 dan S2 Biologi (S1 dan S2 Linier) dengan IPK Min 3,00     Fresh Graduate maupun Berpengalaman
© Info Beasiswa